Kalender Jawa 2 September 2025, Hari Ini Selasa Pahing, Bagaimana Wataknya?

Kalender Jawa 2 September 2025, Hari Ini Selasa Pahing, Bagaimana Wataknya?

auh2025/09/02 10:20:30 WIB
KALENDER JAWA SEPTEMBER 2025. Foto: Daviera/detikJatim

Kalender Jawa masih menjadi pedoman penting bagi masyarakat, terutama untuk menentukan hari baik, merencanakan acara penting, hingga memahami karakter seseorang melalui weton. Simak kalender Jawa hari ini, Selasa 2 September 2025, lengkap pasaran, weton, dan watak hari menurut perhitungan tradisional Jawa.Dalam sistem penanggalan Jawa, terdapat 12 bulan yang mengikuti peredaran bulan (lunar calendar), dengan kombinasi siklus Pancawara (lima hari pasaran) dan Saptawara (tujuh hari dalam sepekan). Pada bulan September 2025, kalender Jawa mencatat dua fase penting, yaitu Mulud, bulan kedua, dan Mulud, bulan ketiga.Secara sistem, kalender Jawa lebih mirip kalender Hijriah dibandingkan Masehi karena sama-sama menggunakan perhitungan lunar (qamariyah). Bedanya, dalam kalender Jawa, pergantian hari dimulai saat matahari terbenam (bakda magrib), bukan tengah malam seperti pada kalender Masehi.Baca juga: Kalender Jawa September 2025, Bulan Mulud Lengkap Pasaran dan WetonPasaran Jawa 2 September 2025Dalam Kalender Jawa, setiap hari tidak hanya dihitung berdasarkan sistem Masehi, tetapi menggunakan lima siklus pasaran, yaitu Pahing, Pon, Wage, Kliwon, dan Legi. Kombinasi antara hari dan pasaran disebut weton, yang dipercaya memiliki makna khusus dalam kehidupan masyarakat Jawa.Masyarakat mempercayai perhitungan weton dan pasaran Jawa untuk menentukan hari baik untuk pernikahan, pindah rumah, hingga acara adat lainnya. Berikut pasaran Jawa hari ini, Selasa 2 September 2025 lengkap dengan wetonnya.Kalender Jawa: 9 Mulud 1959Kalender Masehi: 2 September 2025Kalender Hijriah: 9 Rabiul Awal 1447 HijriahHari: SelasaPasaran: PahingWeton: Selasa PahingWatak Weton Selasa PahingWeton Selasa Pahing memiliki neptu 12. Neptu 12 didapat dari penggabungan nilai hari Selasa 3 dan nilai pasaran pahing 9.Kelahiran weton Selasa Pahing merupakan tipe orang yang santai. Mereka selalu menerima orang lain apa adanya.Orang-orang ini juga suka menolong dan mau berkorban demi orang yang disayangi. Sifat inilah yang membuat mereka mempunyai teman baik dan menarik.Mereka yang lahir hari ini terkenal pendendam ketika sudah marah dan tersakiti. Buruknya lagi, mereka tidak segan-segan membalas dendam secara membabi buta.Watak buruk lainnya, mereka menginginkan apapun yang dilihatnya bagus. Hal ini membuat weton Selasa Pahing menjadi agak serakah.Baca juga: Kalender dan Weton JawaKalender Jawa Bulan September 2025Dalam penanggalan Jawa, bulan ketiga disebut Mulud. Bulan ini berlangsung selama 30 hari dan bertepatan dengan bulan Rabiul Awal dalam kalender Hijriah. Secara historis dan kultural, bulan Mulud memiliki makna istimewa karena berkaitan langsung dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.Dalam tradisi masyarakat Jawa, bulan Mulud bukan sekadar momentum keagamaan, tetapi juga sarat nilai budaya. Perayaan Maulid Nabi atau Muludan biasanya diwujudkan dengan berbagai kegiatan.Seperti pembacaan salawat, pengajian, hingga tradisi kenduri atau selamatan. Di sejumlah daerah, acara Grebeg Mulud diadakan di keraton-keraton Jawa sebagai wujud penghormatan kepada Rasulullah sekaligus ungkapan syukur kepada Allah SWT.Bulan Mulud menjadi pengingat untuk meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW, mempererat silaturahmi, serta memelihara harmoni antara ajaran Islam dan budaya lokal yang sudah mengakar di tengah masyarakat Jawa.Berikut kalender Jawa untuk bulan September 2025, sebagaimana dirilis Kementerian Agama (Kemenag) yang secara rutin menerbitkan penanggalan Hijriah dan Jawa sebagai panduan masyarakat dalam menentukan hari-hari penting keagamaan maupun adat.1 September 2025Hari: Senin

Kalender Hijriah: 8 Rabiul Awal 1447 Hijriah

Kalender Jawa: 8 Mulud 1959

Klik untuk melihat komentar
Lihat komentar
Artikel Lainnya