Kalian sadar tidak, dari sekian banyak emoji yang disuguhkan Meta di aplikasi WhatsApp (WA), ternyata ada beberapa di antaranya yang sangat populer. Maksudnya di sini sering digunakan orang-orang untuk mengekspresikan diri ketika sedang chat dengan kerabat. Lantas, apa arti dari emoji WA terpopuler tersebut ya?Supaya tidak salah saat menggunakannya, sebaiknya kalian memahami terlebih dahulu pengertian dari gambar kecil yang sering digunakan dalam komunikasi digital ini. Bedasarkan catatan detikcom, setidaknya ada 60 emoji populer yang mesti kalian tau.Mungkin dari beberapa emoji ini kalian sudah memahami artinya. Kendati demikian, pasti ada yang belum kalian ketahui.Baca juga: Ini Penyebab Telepon-Video WhatsApp Cs Mau Dibatasi di RIArti Emoji WA Beserta GambarDaripada kelamaan, berikut daftar arti emoji WA terpopuler beserta gambarnya, Jumat (18/7/2025).1. Arti Emoji WajahEmoji Wajah Senyum (๐): Menunjukkan kebahagiaan atau keramahan.Emoji Wajah Sedikit Senyum (๐): Menggambarkan kebahagiaan yang halus.Emoji Wajah Menyeringai dan Memejamkan Mata Senyum (๐): Menunjukkan gembira dan kebahagiaan murni.Emoji Wajah Menyeringai Lebar dan Mata Senyum Menonjol (๐): Mengekspresikan kebahagiaan, keramahan, dan kegembiraan.Emoji Wajah Senyum Lebar Klasik (๐): Menunjukkan kebahagiaan atau keramahan.Emoji Wajah Senyum Terbalik (๐): Menunjukkan keceriaan atau kondisi emosi yang campur aduk.Emoji Wajah Senyum dengan Lingkaran Cahaya (๐): Mewakili kepolosan, kebaikan, atau sifat-sifat malaikat.Emoji Wajah Menyeringai dengan Menyipitkan Mata (๐): Menandakan tawa dan kegembiraan.Emoji Wajah Menyeringai dengan Keringat ( ๐ ): Menunjukkan kelegaan atau sedikit rasa malu.Emoji Wajah Tertawa Sambil Berguling-guling (๐คฃ): Menggambarkan tawa yang berlebihan sampai berguling-guling di lantai.Emoji Wajah Senyum Lebar dengan Air Mata Kegembiraan (๐): Melambangkan kegembiraan yang luar biasa.Emoji Wajah Senyum dengan Mata Hati (๐): Menyampaikan perasaan cinta, tergila-gila, dan pemujaan yang antusias.Emoji Wajah Senyum dengan Mata Bintang (๐คฉ): Mengekspresikan bahwa seseorang atau sesuatu itu luar biasa, mempesona, mengesankan, atau menggairahkan.Emoji Wajah Senyum dengan Hati (๐ฅฐ): Mengekspresikan berbagai perasaan bahagia dan penuh kasih sayang, terutama saat jatuh cinta.Emoji Wajah dengan Tangan Terbuka (๐ค): Untuk mengucapkan terima kasih dan dukungan, menunjukkan cinta dan kepedulian, atau mengekspresikan perasaan hangat dan positif secara umum.Emoji Wajah dengan Tangan Menutup Mulut (๐คญ): Menunjukkan tawa malu-malu atau malu.Emoji Wajah Mencium dengan Mata Tertutup (๐): Menyimbolkan kasih sayang dan kelembutan.Emoji Wajah Sedih (๐): Menunjukkan perenungan atau kesedihanEmoji Wajah Menahan Air Mata (๐ฅน): Mewakili kesedihan atau duka.Emoji Wajah Memelas (๐ฅบ): Digunakan untuk meminta atau memelas.Emoji Wajah Menangis dengan Keras (๐ญ): Mengekspresikan kesedihan yang mendalam atau emosi yang kuat.Emoji Wajah Cemberut (๐): Menunjukkan ketidakbahagiaan atau kekecewaan.Emoji Wajah Bingung (๐): Menunjukkan ketidakpastian atau kebingungan.Emoji Wajah Khawatir (๐): Menggambarkan kekhawatiran atau kegelisahan.Emoji Wajah Lelah (๐ฉ): Melambangkan kelelahan atau kepenatan.Emoji Wajah Resleting Mulut (๐ค): Menyimbolkan bahwa seseorang akan menyimpan rahasia.Emoji Wajah Meleleh (๐ซ ): Untuk membicarakan rasa malu dan rasa takut yang perlahan-lahan tenggelam, atau merasa kewalahan dalam suatu hal.Emoji Wajah Mengintip ( ๐ซฃ): Mengekspresikan dualitas keinginan untuk berpaling dari sesuatu karena menakutkan, menjijikkan, atau memalukan, tetapi tidak bisa.Emoji Mata Melihat ke Atas (๐): Menunjukkan penghinaan, ketidaksetujuan, frustrasi, atau kebosanan yang sedang.Emoji Kepala Meledak ( ๐คฏ): Melambangkan keterkejutan atau ketakjuban.Emoji Wajah Berpesta ( ๐ฅณ): Digunakan untuk perayaan dan acara-acara yang menggembirakan.Emoji Wajah Pusing ( ๐ฅด): Menandakan pusing atau merasa pusing.Emoji Wajah Bersin ( ๐คง): Menandakan sedang bersin atau pilek.Emoji Wajah Panas ( ๐ฅต): Menggambarkan panas yang ekstrem atau merasa kepanasan.Emoji Wajah Muntah (๐คฎ): Menandakan sedang muntah.2. Arti Emoji HatiEmoji Seruan Hati (โฃ๏ธ): Hati dengan tanda seru (titik merah di bawah) menunjukkan kasih sayang atau kegembiraan yang kuat.Emoji Patah Hati (๐): Hati yang patah menjadi dua mengekspresikan patah hati dan kesedihan.Emoji Hati yang Tumbuh (๐): Hati berwarna pink yang dikelilingi garis-garis melambangkan hati yang sedang tumbuh atau berkembang penuh dengan cinta.Emoji Hati Berkilau (๐): Hati dengan bintang berkilauan melambangkan rasa senang atau kekaguman.Emoji Hati dengan Panah (๐): Hati yang tertusuk panah menandakan sedang jatuh cinta.Emoji Hati yang Berdetak (๐): Hati dengan garis-garis menyimbolkan jantung berdetak yang menandakan emosi atau cinta yang kuat.Emoji Dua Hati (๐): Dua hati yang berdampingan ini melambangkan cinta dan kasih sayang.Emoji Hati yang Berputar (๐): Dua hati yang berputar mengelilingi satu sama lain menandakan cinta yang bergerak.Emoji Hati dengan Pita (๐): Hati dengan pita sering digunakan untuk pemberian hadiah dan tanda cinta.3. Arti Emoji TanganEmoji Tangan Terlipat (๐): Melambangkan permohonan minta tolong, terima kasih, berdoa, atau salam hormat.Emoji Tepuk Tangan (๐): Digunakan untuk bertepuk atngan dan biasanya mengapresiasi hal baik yang telah dicapai seseorang.Emoji Mengangkat Tangan ke Udara (๐): Dipakai untuk merayakan keberhasilan atau peristiwa menggembirakan lainnya.Emoji Jabat Tangan (๐ค): Sebagai tanda persetujuan atau persahabatan.Emoji Telapak Tangan Menyatu (๐คฒ): Untuk merepresentasikan doa atau meditasi.Emoji Melambaikan Tangan (๐): Ditujukan untuk menyampaikan dan mengucapkan selamat tinggal.Emoji Angkat Tangan (โ): Dipakai untuk menandakan berhenti.4. Arti Emoji LoveEmoji Love Merah (โค๏ธ): Melambangkan cinta, kasih sayang, dan emosi yang kuat.Emoji Love Ungu (๐): Melambangkan cinta, spiritualitas, dan kemewahan.Emoji Love Cokelat (๐ค): Menandakan stabilitas, kenyamanan, dan kesederhanaan.Emoji Love Hijau (๐): Menyimbolkan alam, pertumbuhan, dan harmoni.Emoji Love Kuning (๐): Mengekspresikan kegembiraan, kebahagiaan, dan persahabatan.Emoji Love Biru (๐): Menunjukkan kesetiaan, kepercayaan, dan ketenangan.Emoji Love Oranye (๐งก): Mengekspresikan kehangatan, persahabatan, dan perhatian.Emoji Love Hitam (๐ค): Melambangkan kesedihan, duka, dan selera humor yang gelap.Emoji Love Putih (๐ค): Menyimbolkan kemurnian, kedamaian, dan kepolosan.Kurang lebih itu sejumlah emoji WA yang kerap kali dipakai orang-orang. Ya meskipun saat ini aktivitas chat sudah diselingi dengan GIF dan stiker, tapi keberadaan emoji masih sering hadir.Baca juga: Operator Setuju WhatsApp Cs Wajib Perhatikan Kualitas Layanan