Dzulhijjah merupakan salah satu bulan penting bagi umat Islam. Pasalnya, di bulan ini terdapat perayaan besar keagamaan, yakni Hari Raya Idul Adha.Mengingat perhitungan penanggalan Hijriah dan Masehi yang berbeda, tidak heran jika banyak yang mencari tahu kapan tepatnya awal bulan Dzulhijjah dimulai. Lantas, 1 Dzulhijjah 2025 jatuh pada tanggal berapa dalam kalender Masehi?Untuk menjawabnya, berikut detikSulsel menyajikan informasi lengkap jadwal 1 Dzulhijjah 1446 H berdasarkan prediksi pemerintah dan penetapan organisasi masyarakat Islam. Simak, yuk!1 Dzulhijjah 2025 Jatuh pada Tanggal Berapa?Berdasarkan kalender Hijriah 2025 terbitan Kementerian Agama (Kemenag) RI, tanggal 1 Dzulhijjah jatuh pada Rabu, 28 Mei 2025. Jadwal ini masih berupa prediksi yang bisa dijadikan acuan bagi umat muslim untuk menyambut bulan Dzulhijjah.Jadwal resminya baru akan ditetapkan melalui sidang isbat yang digelar pada Selasa, 27 Mei 2025 oleh Kemenag RI. Hasil sidang isbat nantinya diumumkan pada konferensi pers sekaligus diumumkan pula jadwal resmi Hari Raya Idul Adha 2025 atau 10 Dzulhijjah 1446 H.Penetapan 1 Dzulhijjah 2025 Versi MuhammadiyahBerbeda dengan pemerintah, organisasi Muhammadiyah sendiri sudah menetapkan awal bulan Dzulhijjah secara resmi. Tanggal 1 Dzulhijjah 1446 H ditetapkan jatuh pada Rabu, 28 Mei 2025 sebagaimana prediksi pemerintah.Keputusan itu termaktub dalam Maklumat PP Muhammadiyah Nomor 1/MLM/I.0/E/2025 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadan, Syawal, dan Dzulhijjah 1446 Hijriah. Muhammadiyah menggunakan metode hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah.Agar lebih jelas, berikut hasil penetapan bulan Dzulhijjah PP Muhammadiyah:1 Dzulhijjah 1446 H jatuh pada hari Rabu Kliwon, 28 Mei 2025 M.Hari Arafah (9 Dzulhijjah 1446 H) jatuh pada hari Kamis Pon, 5 Juni 2025 M.Idul Adha (10 Dzulhijjah 1446 H) jatuh pada hari Jumat Wage, 6 Juni 2025 M.Baca juga: Kapan Sidang Isbat Idul Adha 2025? Ini Jadwal Resmi dan RangkaiannyaJadwal Lebaran Idul Adha 2025Mengacu pada Kalender Hijriah 2025 oleh Kemenag RI, diprediksi Hari Raya Idul Adha jatuh pada Jumat, 6 Juni 2025. Seperti yang disebutkan sebelumnya ketetapan resminya akan diumumkan dalam sidang isbat pada Rabu, 27 Mei 2025.Prediksi ini juga tertuang dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) tentang Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025. Disebutkan bahwa masyarakat Indonesia libur pada Jumat, 6 Juni 2025 dalam rangka Hari Raya Idul Adha.Sementara berdasarkan ketetapan resmi Muhammadiyah, Idul Adha 1446 H jatuh pada Jumat, 6 Juni 2025. Dengan demikian, jadwal lebaran Idul Adha 2025 versi pemerintah dan Muhammadiyah berpotensi serentak.Baca juga: 3 Khutbah Jumat Jelang Idul Adha Lengkap dengan DoanyaKalender Hijriah Bulan Dzulhijjah 2025Untuk merencanakan aktivitas ibadah sepanjang bulan ini, penting mengetahui kalender Hijriah bulan Dzulhijjah 1446 H/2025 M. Berikut tanggalnya:1 Dzulhijjah: 28 Mei 20252 Dzulhijjah: 29 Mei 20253 Dzulhijjah: 30 Mei 20254 Dzulhijjah: 31 Mei 20255 Dzulhijjah: 1 Juni 20256 Dzulhijjah: 2 Juni 20257 Dzulhijjah: 3 Juni 20258 Dzulhijjah: 4 Juni 20259 Dzulhijjah: 5 Juni 202510 Dzulhijjah: 6 Juni 202511 Dzulhijjah: 7 Juni 202512 Dzulhijjah: 8 Juni 202513 Dzulhijjah: 9 Juni 202514 Dzulhijjah: 10 Juni 202515 Dzulhijjah: 11 Juni 202516 Dzulhijjah: 12 Juni 202517 Dzulhijjah: 13 Juni 202518 Dzulhijjah: 14 Juni 202519 Dzulhijjah: 15 Juni 202520 Dzulhijjah: 16 Juni 202521 Dzulhijjah: 17 Juni 202522 Dzulhijjah: 18 Juni 202523 Dzulhijjah: 19 Juni 202524 Dzulhijjah: 20 Juni 202525 Dzulhijjah: 21 Juni 202526 Dzulhijjah: 22 Juni 202527 Dzulhijjah: 23 Juni 202528 Dzulhijjah: 24 Juni 202529 Dzulhijjah: 25 Juni 202530 Dzulhijjah: 26 Juni 2025Baca juga: Sejarah dan Makna Idul Adha yang Wajib Diketahui Setiap MuslimDemikianlah jawaban dari "1 Dzulhijjah 2025 jatuh pada tanggal berapa?' lengkap dengan ulasannya. Semoga menjawab, detikers!