Warga negara Ghana inisial KUV mengamuk di dalam supermarket di Kalibata City, Jakarta Selatan. Polisi mengungkap KUV turut membawa sebilah pisau dan anaknya yang masih balita saat mengamuk di lokasi."Membawa sebilah pisau bersama anaknya usia empat tahun," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Rabu (23/4/2025).KUV berada dalam supermarket tersebut setelah kabur saat upaya mediasi dilakukan bersama pihak Polsek Pancoran, Imigrasi serta keamanan apartemen. Ade Ary mengatakan KUV juga sudah mengamuk sejak dari apartemennya.WN Ghana itu juga sempat memukul pekerja apartemen, AM, menggunakan lampu. Pemukulan dilakukan KUV setelah AM mencegahnya melakukan perusakan lampu koridor apartemen.Baca juga: WN Ghana Sempat Dimediasi Imigrasi Sebelum Ngamuk di Supermarket Kalibata"WNA tersebut memukul saudara AM menggunakan lampu sintetis yang menyebabkan luka di bagian kuping dan leher," terang Ade Ary.Sebelumnya, Kapolsek Pancoran Kompol Mansur mengatakan WN Ghana KUV ini diduga ngamuk dan melempar anaknya karena ada masalah keluarga. Saat ngamuk, pelaku pun sedang dalam kondisi mabuk berat."Sebetulnya itu ada masalah keluarga saja karena posisi mabuk ya hilang kendali," ungkap Mansur, Selasa (22/4).Aksi pria WNA ngamuk ini sempat direkam warga dan viral di media sosial. Dalam rekaman video viral, tampak pria WNA telanjang dada dan mengenakan celana pendek ngamuk di area supermarket. Pelaku tampak berteriak sambil menghancurkan barang-barang di rak.Petugas keamanan mencoba untuk mengamankan pelaku. Tapi pelaku malah lari dan menyiram badannya dengan minyak goreng di lokasi.Baca juga: Imigrasi Jamin Tindak Tegas WN Ghana Ngamuk Rusak Supermarket di JakselKantor Imigrasi Jakarta Selatan juga turun tangan mengusut pelaku. Imigrasi saat ini berkoordinasi dengan kepolisian dalam memberikan hukuman yang setimpal kepada KUV.Simak Video: Viral WNA Mabuk-Ngamuk di Kalibata City