Ada dua kali periode long weekend di bulan Mei 2025. Hal ini sehubungan adanya beberapa tanggal merah yang berdekatan dengan libur akhir pekan. Long weekend ini dalam rangka libur peringatan Hari Raya Waisak dan Kenaikan Yesus Kristus.Ketetapan tersebut sebagaimana diatur dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025.Baca juga: Waisak 2025 Tanggal Berapa? Cek Juga Jadwal Liburnya!Berikut ini informasi tanggal-tanggalnya:Long Weekend Hari Raya Waisak 2025Sabtu, 10 Mei 2025: Libur akhir pekanMinggu, 11 Mei 2025: Libur akhir pekanSenin, 12 Mei 2025: Libur nasional Hari Raya Waisak 2569 BESelasa, 13 Mei 2025: Cuti bersama Hari Raya Waisak 2569 BELong Weekend Kenaikan Yesus KristusKamis, 29 Mei 2025: Libur nasional Kenaikan Yesus KristusJumat, 30 Mei 2025: Cuti bersama Kenaikan Yesus KristusSabtu, 31 Mei 2025: Libur akhir pekanBaca juga: Daftar Tanggal Merah Mei 2025: Libur, Cuti Bersama, Long WeekendSelain itu, ada beberapa tanggal lain yang berdekatan dengan kedua periode long weekend tersebut, yang bisa digunakan untuk cuti bagi karyawan yang masih memiliki jatah cuti. Sehingga bisa menambah durasi libur di bulan Mei 2025.Berikut ini informasi tanggal-tanggalnya:Rekomendasi Tanggal Cuti di Mei 2025Jumat, 9 Mei 2025: Rekomendasi cutiSabtu-Selasa, 10-13 Mei 2025: Long weekend Hari Raya WaisakRabu, 14 Mei 2025: Rekomendasi cutiRabu, 28 Mei 2025: Rekomendasi cutiKamis-Sabtu, 29-31 Mei 2025: Long weekend Kenaikan Yesus KristusDemikian informasi tanggal-tanggal di bulan Mei 2025 yang termasuk dalam periode long weekend dan rekomendasi cutinya. Semoga bermanfaat!Simak juga Video 'Ada Long Weekend Pekan Ini, Siap-siap Traveling':