Adjie Pangestu Cerita Soal Cedera Kaki dan Hidup Sendiri

Adjie Pangestu Cerita Soal Cedera Kaki dan Hidup Sendiri

fbr2025/04/19 19:09:31 WIB
Adjie Pangestu dalam media sosial miliknya. Foto: dok. Instagram Adjie Pangestu

Aktor senior Adjie Pangestu tengah menjalani masa pemulihan setelah mengalami cedera serius pada bagian kaki. Tendon achillesnya sempat putus akibat terlalu berat bermain basket.Adjie Pangestu diketahui saat ini berstatus duda usai pernikahan ketiganya kandas lagi. Ia mengaku menjalankan penyembuhan cederanya ini seorang diri."Sementara sih gue lakuin semua sendiri. Memang sendiri. Kalau dibilang dekat, yang dekat ada. Itu yang kemarin ngurusin gue sakit, ada yang deket," ujar Adjie Pangestu saat ditemui di studio TransTV, Jakarta Selatan, Sabtu (19/4/2025).Baca juga: 3 Kali Gagal Berumah Tangga, Adjie Pangestu Nggak Trauma dengan Pernikahan"Kalau di rumah sendiri, kan belum tinggal bareng. Dia cuma setelah pulang kerja aja datang untuk ngurusin, terus pulang," ungkap dirinya yang kini menjalin asmara dengan seorang perempuan.Saat ditanya soal kendala tinggal sendiri saat mengalami cedera, pemain film Jamila dan Sang Presiden tersebut menegaskan semuanya berjalan lancar."Kalau kendala nggak ada ya. Cuma, kalau melakukan sesuatu harus hati-hati. Terutama naik tangga. Makan bisa, masak bisa, nyuci tinggal pencet-pencet, cuci piring tinggal taruh," jelasnya.Baca juga: Ery Makmur Hempas 30 Kg dalam 10 Bulan: Dulu Sehari Minum Manis 8 GelasBapak satu anak itu menjelaskan mengalami kesulitan jika harus mandi. Karena ada luka di bagian kaki yang tidak boleh kena air selama pemulihan."Mandi harus pakai plastik gitu. Ini (kaki) ditutup plastik supaya lukanya nggak kena basah," jelasnya lagi.Meski bisa mengatasi sebagian besar aktivitas harian, Adjie mengaku cukup khawatir soal pekerjaan. Sebab, pekerjaannya sangat terganggu."Gue takut nggak bisa jalan, terus kerjaan gue terhambat, syuting tuh terhambat. Itu yang gue takut," ucapnya.Baca juga: Maia Estianty Kenang Kebaikan Hotma Sitompoel, Bantu Kasus Tanpa Bicara NominalKetika berbicara soal kesepian, pria kelahiran 21 November 1969 tersebut mengaku hidup sendiri memang dirasa sangat kosong."Tapi gue nggak pernah merasa kesepian karena, menurut gue, gue orangnya agak sedikit semi-introvert (tertutup). Gue lebih senang di rumah, sendiri, nggak apa-apain, ke mana-mana sendiri. Jadi, nggak terlalu sulit untuk melakukan apa-apa sendiri," tuturnya.Terkait status pernikahannya, Adjie mengungkap sudah menjadi duda selama kurang lebih tiga tahun."Sekarang duda lagi, istilahnya. Tiga tahun yang lalu, divorce baik-baik, nggak ada masalah apapun, jadi nggak ramai-ramai juga," pungkasnya.

Klik untuk melihat komentar
Lihat komentar
Artikel Lainnya