Lady Gaga memukau penggemarnya saat tampil dalam panggung utama Coachella 2025. Setelah pertunjukkan selama 2 jam, ia langsung pergi jajan burger di gerai populer ini.Coachella 2025 berlangsung meriah selama beberapa hari. Lady Gaga tampil dalam panggung utama Coachella 2025 pada 11 April lalu selama 2 jam.Dilansir dari Desert Sun (12/4), total lagu yang dibawakan oleh Lady Gaga ada 19 lagu. Lady Gaga mengawalinya dengan lagu 'Bloody Mary', kemudian ada juga pertunjukkan lagu 'Poker Face', 'Die Wit a Smile', hingga 'Bad Romance' sebagai penutupnya.INDIO, CALIFORNIA - APRIL 11: (FOR EDITORIAL USE ONLY) Lady Gaga performs at the Coachella Stage during the 2025 Coachella Valley Music and Arts Festival at Empire Polo Club on April 11, 2025 in Indio, California. (Photo by Kevin Mazur/Getty Images for Coachella) Foto: Kevin Mazur/Getty Images for Coa/Kevin MazurTampil di panggung selama 2 jam tak membuat sang bintang kelelahan. Ia tertangkap kamera penggemar tengah mengantre burger di sebuah restoran pada hari berikutnya (12/4/2025).Baca juga: Ssttt! Ini 7 Rahasia Diet Artis Hollywood Bisa Cepat Turun Berat BadanMengutip People, Lady Gaga diketahui mengantre pesanan burger di gerai restoran In-N-Out. Ia ditemani oleh rekannya saat mengantre beli burger.Momen Lady Gaga mengantre burger itu diabadikan oleh akun penggemarnya di Instagram @ladygagauniverse. Dalam videonya, Gaga tampak duduk mengenakan pakaian serba hitam.Lady Gaga ke Burger In-N-Out Foto: Instagram @ladygagauniverseLady Gaga di restoran itu tanpa pengamanan ketat. Layaknya pengunjung lain, Lady Gaga duduk menunggu burger In-N-Out favoritnya.Bahkan, dalam unggahan akun Instagram @ladygagauniverse juga memperlihatkan seorang wanita yang meminta foto. Lady Gaga tampak ramah menyanggupi permintaan tersebut, bahkan berpose menopang dagu dan memperlihatkan senyumannya.Baca juga: 7 Tempat Makan Milik Artis Hollywood yang Terkenal EnakLady Gaga ke Burger In-N-Out Foto: Instagram @ladygagauniverseVideo Gaga mengantre In-N-Out itu mencuri perhatian netizen. Sampai saat ini telah ditonton lebih dari 2,2 juta kali. Reaksi netizen juga sangat beragam."Senang lihatnya dia beristirahat setelah pertunjukkan itu," komentar netizen."Gaga lapar dan doyan makan," sahut netizen lain."Ia berhak mendapatkan burger yang enak itu setelah penampilannya!" komentar lainnya.Sayangnya, menu burger In-N-Out yang dipesan oleh Lady Gaga tak diketahui. Burger In-N-Out sendiri memang gerai yang sangat populer di Amerika dan sudah ada sejak 1948. Beberapa menu andalan dari burger di restoran ini adalah Animal Style, 3x3 and 4x4, Flying Dutchman, Neapolitan Shake, dan lainnya.Baca juga: 5 Diet Populer yang Dilakukan Selebriti Ini Berdampak Buruk Bagi Kesehatan