Belakangan netizen sedang ramai memamerkan motif lantai rumah mereka yang dianggap salah cara pasang keramik. Tren ini membuat banyak netizen juga penasaran dengan lantai rumah milik content creator Mimi Peri atau Ahmad Jaelani yang justru disebut memasang keramik dengan motif yang benar.Mimi Peri beberapa waktu lalu membeli rumah ketiganya di kawasan Kendari. Mimi membeli rumah tersebut secara cash sebelum bangunannya jadi. Ia pun memesan granit, lalu membiarkan tukang memasang lantai granit tanpa arahan darinya."Tukangnya yang kerja, aku nggak tahu. Aku pilihnya itu untuk granitnya, terus jadinya kayak gitu," ujar Mimi saat dihubungi detikProperti, Kamis (26/12/2024).Lantai rumahnya tampak memiliki motif kotak-kotak berwarna abu-abu. Berbeda dengan cara pemasangan netizen yang justru membentuk garis melengkung-lengkung, sehingga menyerupai ular.Lantai Rumah Mimi Peri Foto: Tangkapan Layar TikTok @mimi.perirealMimi sendiri mengaku tidak tahu motif lantai mana yang benar. Ia juga tidak tahu rekomendasi pemasangan dari toko, sebab granit tersebut dibelikan oleh asistennya."Aku di rumah aja terus yang belanja asisten aku terus tunjukin yang ini, 'iya'. Nah tukang yang pasang, jadi nggak tahu prosesnya, tiba-tiba udah dipasang aja, bagus," katanya.Meski tidak ikut dalam menentukan susunan granit, ia menyukai motif lantainya. Menurut Mimi, model granit tersebut dapat disusun sesuai preferensi pemilik rumah.Baca juga: Viral! Tren Pamer Salah Pasang Keramik Lantai, Motifnya Kayak Ular Kadut"Nggak tahu tinggal pasang doang. Kayaknya terserah kita deh mau dipasang kayak gimana. Maksudnya, suka-suka yang pasang mau dibentuk kotak bisa, panjang bisa, modelnya kayak gitu kayaknya," tuturnya.Sebelumnya, media sosial sedang ramai dengan tren pamer lantai rumah yang salah pasang keramik. Sejumlah netizen baru menyadari motif lantai mereka unik, bahkan ada yang dianggap mirip seperti ular kadut.Salah satunya pemilik akun TikTok @putri_yosa01, Ulfa mengaku baru menyadari motif keramiknya salah setelah melihat video rumah milik Mimi Peri. Ia pun mulai memperhatikan keramik-keramik di rumahnya.Lantai Keramik Motif Seperti Ular Kadut Foto: Ulfa Maryam Putri YosaUlfa juga melihat konten media sosial lainnya yang menunjukkan lantai bermotif seperti ular kadut. Menurutnya, lantainya yang sekarang juga sedikit mirip dengan motif ular kadut."Lantai keramik Mimi Peri pemasangan keramiknya jadi kotak-kotak walaupun beda motif dengan keramik punya saya," ucap Ulfa kepada detikProperti, Rabu (26/12/2024).Punya pertanyaan soal rumah, tanah atau properti lain? detikProperti bisa bantu jawabin. Pertanyaan bisa berkaitan dengan hukum, konstruksi, jual beli, pembiayaan, interior, eksterior atau permasalahan rumah lainnya.Caranya gampang. Kamu tinggal kirim pertanyaan dengan cara klik link ini