Physical Touch Love language: Arti, Contoh, dan Ciri-ciri Orangnya

Physical Touch Love language: Arti, Contoh, dan Ciri-ciri Orangnya

khq2023/09/17 16:00:06 WIB
Foto: Dok. Shutterstock

Jika diterjemahkan ke bahasa Indonesia, arti physical touch adalah sentuhan fisik. Dalam sebuah hubungan, physical touch menjadi salah satu cara untuk menunjukkan rasa cinta kita kepada pasangan.Umumnya, kita mengenal 5 bahasa cinta (love language) yang terdiri dari words of affirmation, acts of service, physical touch, quality time, dan gift giving/receiving gift.Kali ini, kita akan membahas lebih lanjut mengenai physical touch love language. Berikut ulasannya.Artinya Physical TouchDikutip laman Mind Body Green, physical touch adalah bentuk bahasa cinta yang mengacu ekspresi sentuhan, kedekatan, fisik, serta hal yang berhubungan dengan fisik lainnya.Dalam bahasa gaul, physical touch artinya ungkapan cinta yang ditunjukan melalui sentuhan. Di sini, physical touch love language tidak melulu tentang seks kok, karena bisa juga diterapkan dalam cinta yang non-seksual.Misalnya, suka memeluk/suka dipeluk atau yang suka gandengan tangan itu termasuk sentuhan fisik untuk menjalin keintiman yang juga menciptakan keintiman emosional. Di mana bahasa cinta ini juga bisa diterapkan kepada sahabat, saudara, atau orang tua.Contoh Physical TouchMenyentuh pasangan atau orang tersayang kamu secara fisik merupakan salah satu cara terbaik, dalam membangun jembatan atau meningkatkan perasaan keterhubungan.Berikut merupakan penjelasan beberapa ekspresi contoh physical touch sebagai love language, di antaranya:MemelukGandengan tanganSentuhan kulit ke kulitBerciumanBerhubungan intim/seksDuduk sebelahanRemasan bahuSuka menggosok-gosok Punggung PasanganMenggelitikMinta dirangkulNamun, buat kalian yang menjalani hubungan jarak jauh atau Long Distance Relationship (LDR), physical touch bisa diwujudkan dengan cara-cara berikut ini:Dikutip dari Verywell Mind, berikut beberapa cara physical touch pasangan long distance relationship:Saling memberikan ciuman jauh saat sedang berkomunikasi.Mengirimkan hadiah yang secara fisik untuk mengingatkannya pada dirimu, seperti membeli kaos, boneka, atau parfum.Membicarakan hal-hal fisik tentang saling menyentuh. Walaupun tidak bisa dilakukan secara kenyataan, namun imajinasi kita bisa menjadi alat yang perlu dimanfaatkan oleh pasangan LDR.Ciri-ciri Cewek/Cowok dengan Physical Touch Love LanguageBila kamu atau pasangan kamu termasuk cewek/cowok dengan bahasa cinta physical touch, biasanya akan menunjukkan ciri-ciri berikut ini:Suka dalam hubungan yang sangat sensitif. Misalnya, banyak berpelukan, duduk di pangkuan satu sama lain, atau merangkul.Mau menerima ciuman spontan, baik di bibir, dahi, atau di tempat lainnnya. Pasalnya, hal itu akan membuat mereka merasa dicintai.Kamu akan merasa sangat manis dan bermakna, jika pasangan baru ingin berpelukan dengan kamu.Beberapa hal kecil favorit, seperti menyandarkan kepala atau pegangan tangan suka dilakukan.Memandang dan memeluk adalah yang benar-benar membuat dirimu merasa istimewa.Selalu menyentuh pasangan tanpa berpikir panjang ketika sedang bersama, seperti meletakkan tangan di lengan atau lututnya, menyisir rambutnya dengan jari, hingga mengusap bagian belakang lehernya dengan lembut.Jika sedang duduk berdua, aneh rasanya jika tidak saling bersentuhan.Punya pasangan yang menginginkan atau mau memulai hubungan seks denganmu membuat kamu merasa dicintai.Menerima pelukan yang lama dan hangat akan membuat kamu merasa pasangan kamu benar-benar peduli dan cinta ke kamu.Sebagai catatan, baik kamu dan juga pasanganmu perlu untuk memperhatikan tanda-tanda tadi ya.Hal ini bertujuan untuk mengetahui apakah pasanganmu bersedia untuk disentuh secara fisik. Pasalnya, tidak semua orang setuju atau memiliki bahasa cinta physical touch.

Klik untuk melihat komentar
Lihat komentar
Artikel Lainnya