Sambut Natal, Negara Ini Punya Tradisi Iblis Bertopeng

Sambut Natal, Negara Ini Punya Tradisi Iblis Bertopeng

bnl2019/12/08 19:50:00 WIB
Foto: (Reuters)

Ceko punya tradisi unik dimana sekelompok orang bertopeng iblis akan mengejar anak-anak dalam perayaan sebelum Natal.

Dilansir dari Reuters, Minggu (8/12/2019), iblis bertopeng itu berjalan berbaris melewati desa di Valasska Polanka yang letaknya sekitar 330 kilometer dari ibu kota Praha, Republik Ceko. Iblis-iblis ini memainkan rantai dan membunyikan lonceng, kemudian mendatangi rumah-rumah penduduk untuk mencari anak yang nakal.

Tradisi ini sebenarnya merupakan perayaan terhadap Santo Nicholas yang menenangkan anak-anak dengan permen usai mereka melihat iblis menyeramkan itu. Santo Nicholas merupakan seorang uskup dari kota kuno Myra yang hidup pada abad ke-3 dan ke-4. Ia terkenal akan kebaikan dan kemurahan hatinya. Sosoknya juga kerap disebut mengilhami terciptanya Santa Claus.

Klik untuk melihat komentar
Lihat komentar
Artikel Lainnya